Pemkab Pekalongan dan Forkopimda Lakukan Monitoring TPS untuk Pastikan Pilkada 2024 Lancar

Keterangan Gambar : Pemkab Pekalongan saat Melakukan Monitoring di salah satu TPS


Pemkab Pekalongan dan Forkopimda Lakukan Monitoring TPS untuk Pastikan Pilkada 2024 Lancar

KAJEN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pekalongan, melalui Tim Desk Pilkada yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah (Sekda) M. Yulian Akbar, melakukan monitoring di sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada Kabupaten Pekalongan, pada Rabu (27/11/2024). Kegiatan bertujuan untuk memastikan agar Pilkada 2024 berjalan dengan lancar dan kondusif.

Baca Juga : 

Kegiatan turut dihadiri unsur Forkopimda Kabupaten Pekalongan, yakni Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan Abdul Munir, serta perwakilan dari Dandim 0710 Pekalongan Mayor Kav Purbo Suseno. Selain itu, hadir juga perwakilan Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Tengah, Eddy S. Bramiyanto.

Sekda Yulian Akbar beserta rombongan dalam kesempatan itu mengunjungi empat TPS yang tersebar di beberapa kecamatan, antara lain TPS 02 Desa Tanjungkulon (Kecamatan Kajen), TPS 03 Desa Rowokembu (Kecamatan Wonopringgo), TPS 03 Desa Tegaldowo (Kecamatan Tirto), dan TPS 02 Desa Bojongwetan (Kecamatan Bojong).

Dalam keterangannya, Sekda Yulian Akbar mengungkapkan bahwa hasil monitoring menunjukkan pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Pekalongan berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif. Ia juga menjelaskan bahwa tim Desk Pilkada sempat mengunjungi TPS yang berada di daerah rawan rob. "Tadi kita sengaja melakukan sampling di wilayah yang terkena rob, dan memang sudah dipersiapkan untuk beberapa titik. Ada lima TPS yang terpaksa harus dilakukan direlokasi, namun semua sudah dipersiapkan jauh-jauh hari oleh KPU," ujarnya.

Lebih lanjut, Yulian Akbar berharap Pilkada tahun ini dapat berjalan dengan baik, dan Pekalongan tetap aman serta kondusif. “Pilkada adalah ritual lima tahunan, dan setelah ini kita berharap bisa rukun kembali untuk membangun Pekalongan yang lebih baik,” katanya.

Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan, Abdul Munir, juga menyampaikan rasa syukur atas kelancaran pemungutan suara di semua TPS. "Semoga hasil Pilkada ini menghasilkan pemimpin yang sesuai dengan harapan masyarakat," tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Tengah, Eddy S. Bramiyanto, mengungkapkan bahwa proses monitoring yang dilakukannya sudah dimulai sejak kemarin dan berjalan lancar hingga hari ini. Mewakili Pemprov Jateng, ia berharap Pilkada di Kabupaten Pekalongan dapat berlangsung sukses tanpa hambatan. "Kami bersama masyarakat menginginkan Pilkada berjalan dengan lancar," pungkasnya. *Tim Prokompim Setda Kab Pekalongan

Baca Juga :