Keterangan Gambar : Bupati Fadia Arafiq Memberikan Sambutan Dalam Acara Doa Bersama Awal dan Akhir Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah di Masjid Al Muhtaram Kajen
Tahun Baru Islam diharapkan Jadi Momentum Introspeksi Diri
KAJEN – Bupati Pekalongan Fadia Arafiq berharap momentum Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah yang jatuh pada tanggal 30 Juli 2022 dapat dijadikan sebagai kesempatan untuk introspeksi diri terhadap pencapaian-pencapaian di tahun sebelumnya, agar menjadi lebih baik lagi.
Demikian disampaikan bupati saat sambutan pada kegiatan Doa Bersama Awal dan Akhir Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah di Masjid Al Muhtaram Kajen, Jum’at (29/07).
“Apa saja yang sudah kita lakukan dan bermanfaat untuk orang banyak. Apa rencana-rencana kita yang masih belum bisa kita lakukan. Apa tujuan-tujuan kita lebih baik yang bisa kita lakukan pada tahun depan. Agar kita di tahun berikutnya segala cita-cita kita atau segala tujuan kita yang masih belum tercapai bisa kita tingkatkan lagi dan apa yang masih belum tercapai dan kurang bermanfaat bisa kita perbaiki untuk menjadi jauh lebih baik lagi,” tutur bupati.
Dalam kesempatan tersebut, bupati menyampaikan harapan agar di Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah Kabupaten Pekalongan dijauhkan dari Covid-19, “Semoga Kabupaten Pekalongan ini kasus Covid-19 bisa nol,” ujarnya.
Selain itu bupati juga berharap seluruh warga Kabupaten Pekalongan diberikan kesehatan, kesejahteraan, aman, kondusif serta tidak ada masalah apapun di Kabupaten Pekalongan.
Dia juga berharap agar Pemerintah Kabupaten Pekalongan dapat melaksanakan segala rencana dan program dengan baik. “Semoga semua Visi-Misi dan Program Bupati dan Wakil Bupati semuanya berjalan dengan baik terlaksana dengan baik, program-program yang direncanakan dapat tercapai semua,” tandasnya.*) WN, Lei Prokompim Kab. Pekalongan