Bupati Pekalongan Resmikan Peningkatan Ruas Jalan Sragi-Ketanonageng Sepanjang 2KM
KAJEN – Bupati Pekalongan Fadia Arafiq, SE., MM. belum lama ini meresmikan peningkatan Ruas Jalan Sragi - Ketanon Ageng dalam kegiatan peresmian yang digelar di Balai Desa Sijeruk Kecamatan Sragi Kabupaten Pekalongan.
Dalam kegiatan tersebut, Bupati Pekalongan hadir didampingi oleh pejabat dan para kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten pekalongan seperti Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Kabupaten Pekalongan, Kepala Bappeda Kabupaten Pekalongan, Kepala DPU Taru Kabupaten Pekalongan, Kepala Inspektorat Kabupaten Pekalongan, Plt. Kepala Kominfo Kabupaten Pekalongan, serta Kepala Kesbangpol Kabupaten Pekalongan.
Selain itu, dalam kegiatan tersebut juga turut hadir Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan Sumar Rosul, SIP, serta anggota DPRD Kabupaten Pekalongan Candra Saputra dan Shinanta Previta Anggraeni.
Bupati melalui sambutannya pada kegiatan tersebut menyampaikan bahwa peningkatan Ruas Jalan Sragi-Ketanon Ageng bernilai hingga miliaran rupiah, “Jalan ini sepanjang 2 KM dan bernilai hampir 2,4 Miliar Rupiah. Semoga dengan jalan yang alus ini rejeki masyarakat sekitar menjadi semakin mulus,” kata bupati.
Lebih lanjut, dikatakan juga bahwa ruas jalan lainnya di wilayah Kecamatan Sragi akan mendapatkan perbaikan, “Sebentar lagi juga akan diteruskan pembangunan jalan di Tegalontar Sragi, sudah tahap lelang dan tahun ini juga mulai kami perbaiki. Jadi nanti banyak jalan yang alus di daerah ini,” ujar bupati.
Kepada warga, bupati berharap agar dapat menjaga jalan yang sudah diperbaiki tersebut supaya awet dan berumur panjang, “Saya titip kepada masyarakat semuanya untuk dapat menjaga jalan ini sehingga awet dan dapat berumur panjang,” tandas bupati.
Dalam kesempatan itu, Bupati Fadia sekaligus menyampaikan kepada warga tentang program unggulan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan seperti, program berobat gratis cukup pakai KTP dan melahirkan gratis di puskesmas dan RSUD milik Pemerintah Kabupaten Pekalongan, bantuan seragam sekolah gratis untuk siswa sekolah negeri yang tidak mampu, serta bantuan bagi penunggu pasien rumah sakit yang tidak mampu.
Sebelumnya, Kepala Desa Sijeruk Sragi Rutiyati dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Pekalongan atas peningkatan jalan di desanya, “Kami sebagai perwakilan perangkat desa dan warga Desa Sijeruk mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada ibu bupati yang sudah melaksanakan perbaikan jalan diwilayah kami yaitu Desa Sijeruk,” ujarnya. (Didik-Prokompim)