Wabup Tarawih Bersama Masyarakat Desa Pait Siwalan
KAJEN – Wakil Bupati (Wabup) H. Riswadi melaksanakan shalat tarawih berjama’ah bersama masyarakat di Masjid Darussa’adah Desa Pait Kecamatan Siwalan, Rabu (05/04/2023) malam.
Baca Juga : Bupati Pekalongan Terima Penghargaan Top Pembina BUMD 2023
Usai sholat tarawih, Wabup Riswadi menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat dan para pengurus Masjid Darussa’adah yang telah menerima kehadirannya beserta rombongan dengan baik.
Diungkapkan Wabup Riswadi bahwa sholat tarawih yang dilaksanakan di Desa Pait merupakan bagian dari acara bertajuk Tarawih Keliling yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pekalongan, “Jadi kegiatan ini merupakan yang ke-8 kalinya pemerintah hadir ditengah-tengah masyarakat dalam rangka menjalin aspirasi dari masyarakat dan kami juga menyampaikan himbauan-himbauan terutama ditengah-tengah bulan biasa ini,” terang Wabup Riswadi.
Lebih lanjut, kepada masyarakat Wabup mengungkapkan bahwa dalam rangka menjaga kondusifitas di tengah masyarakat menjelang hari raya, Pemkab Pekalongan akan melaksanakan rapat koordinasi lintas sektoral, “Besok kami akan rapat terkait kondusivitas baik itu situasi dan kondisi dan ketersediaan sembako. Ini menjadi penting karena walau bagaimanapun, 30 hari bulan puasa dijalankan ketersediaan pangan harus terjaga, harus kondusif, sehingga masyarakat didalam menjalankan ibadahnya bisa nyaman, aman, dan berjalan lancar,” katanya.
Baca Juga : Pemkab Pekalongan Gelar Rakor Linsek Pengamanan Lebaran
Terakhir, Wabup Riswadi berharap dengan tarling di Masjid Darussa’adah, Pemkab Pekalongan dapat berinteraksi dan menjalin keterbukaan dengan masyarakat Desa Pait dan Kecamatan Siwalan, sehingga para pengambil kebijakan bisa memberikan program skala prioritas yang benar-benar dibutuhkan oleh masyarakat.
Usai sambutan, acara dilanjutkan dialog singkat antara Wabup Riswadi dan masyarakat. Kemudian dilanjutkan penyerahan secara simbolis hibah dana pembangunan masjid/mushola untuk Kecamatan Siwalan meliputi Masjid Baiturrohman Dukuh Tanjung Desa Rembun, Mushola Al Mahbub Dukuh Pecolotan Desa Rembun, Mushola At Taufik Dukuh Rembun Suci Desa Rembun, Mushola Al Barokah Dukuh Yosorejo Desa Yosorejo. Selain itu, Wabup Riswadi juga menyalurkan bantuan paket sembako untuk Jama’ah Masjid Darussa’adah Desa Pait yang tidak mampu. *Tim Prokompim Setda Kabupaten Pekalongan
Baca Juga : Bupati Resmikan Mushola Sekaligus Tinjau Jalan Rusak