Wabup Sukirman Tegaskan Komitmen Pemkab Pekalongan Siap Jadi Penyangga Swasembada Pangan Jawa Tengah

Keterangan Gambar : Wabuup Sukirman Mengikuti Zoom Meeting Presiden RI tentang Ketahanan Pangan


Wabup Sukirman Tegaskan Komitmen Pemkab Pekalongan Siap Jadi Penyangga Swasembada Pangan Jawa Tengah

KAJEN – Pemerintah Kabupaten Pekalongan siap mendukung program swasembada pangan di Provinsi Jawa Tengah sebagaimana dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia. Komitmen tersebut disampaikan Bupati Pekalongan melalui Wakil Bupati (Wabup) Pekalongan Sukirman usai mengikuti acara Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan oleh Presiden RI Prabowo, secara daring (zoom) di Ruang Rapat Bupati Pekalongan, Rabu (07/01/2026).

Baca Juga : Wabup Sukirman Hadiri Paripurna DPRD Bahas Raperda Pendidikan dan Cagar Budaya

Wabup Sukirman menyampaikan rasa syukur karena dapat mengikuti kegiatan tersebut bersama jajaran terkait. Ia menegaskan bahwa Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq, terus mengupayakan agar Kabupaten Pekalongan berperan sebagai daerah penyangga Provinsi Jawa Tengah, khususnya dalam sektor pertanian dan produksi pangan. 

“Alhamdulillah, kita mengikutinya dengan seksama dan tentu saja bersyukur bisa hadir.  Bupati Pekalongan terus mengupayakan agar Kabupaten Pekalongan menjadi penyangga Jawa Tengah dalam hal pertanian dan hasil-hasil produksi pertanian, sekaligus mendukung program swasembada pangan pemerintahan Presiden Prabowo,” ujar Wabup Sukirman.

Wabup menjelaskan bahwa acara Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan Nasional yang berlangsung di Kabupaten Karawang Jawa Barat pada hari ini dipimpin langsung oleh Presiden Prabowo. Tercatat sekitar 5.000 petani dan penyuluh hadir secara luring di Kabupaten Karawang Jawa Barat tersebut. Dimana dalam arahannya, Presiden meminta seluruh daerah untuk terus mengamankan ketahanan pangan dan memprioritaskan peningkatan produksi pertanian di wilayah masing-masing. “Intinya, setiap daerah diminta untuk terus mengamankan proses ketahanan pangan dan meningkatkan produksi pertanian yang ada di daerahnya,” jelasnya.

Selain diadakan secara luring, kegiatan juga dilaksanakan secara daring yang diikuti oleh seluruh kementerian terkait, para Gubernur, Bupati, dan Walikota se-Indonesia, serta unsur TNI dan Polri. Selain itu, lebih dari 2 juta petani dari seluruh Indonesia mengikuti kegiatan tersebut.

Dalam mengkuti acara Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan Nasional secara daring, Wabup Sukirman didampingi Kapolres Pekalongan AKBP Rachmad C. Yusuf, Pabung (Perwira Penghubung) Kodim 0710 Pekalongan Mayor Cpl. Yulian Cahyono yang mewakili Dandim, Kepala Bulog Kabupaten Pekalongan, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Pekalongan Yudhi Himawan beserta jajaran, serta perwakilan Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan perwakilan gabungan kelompok tani (Gapoktan). *Tim Prokompim Setda Kab Pekalongan

Baca Juga : Wabup Sukirman Apresiasi Sinergi dan Penguatan Generasi NU dalam Pembangunan