Bupati Resmikan Gedung PONED Puskesmas Kandangserang

Keterangan Gambar : Bupati Fadia Arafiq Meresmikan Gedung Poned Puskesmas Kandangserang


Bupati Resmikan Gedung PONED Puskesmas Kandangserang

KAJEN – Bupati Pekalongan Fadia Arafiq, SE., MM. secara simbolis meresmikan Gedung Pelayanan Obstetri Neonatal Emergensi Dasar (PONED) Puskesmas Kandangserang dalam acara yang digelar di Puskesmas Kandangserang Kecamatan Kandangserang, Rabu (28/12/2022) pagi. Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti.

Bupati menyampaikan bahwa pelayanan rawat inap di Puskesmas Kandangserang sudah berjalan, “Alhamdulillah, selamat kepada seluruh masyarakat Kandangserang. Pagi ini kita sudah membuka pelayanan rawat inapnya, untuk ruang melahirkannya juga sudah ada beberapa dan menurut saya sudah bagus,” ujar bupati.

Lebih lanjut, Bupati menuturkan bahwa hadirnya pelayanan rawat inap di Puskesmas Kandangserang adalah dalam rangka rangka mempermudah masyarakat mendapatkan akses perawatan kesehatan rawat inap tanpa harus jauh-jauh turun ke kota. “Masyarakat Kandangserang dengan adanya puskesmas yang ada rawat inap ini tidak perlu jauh turun kebawah, bisa ditangani disini, kecuali memang perlu penanganan lebih lanjut baru turun kebawah,” jelasnya.

Bupati juga mengungkapkan bahwa ia berusaha memaksimalkan pelayanan kesehatan di daerah-daerah atas di Kabupaten Pekalongan khususnya untuk ibu melahirkan dalam rangka menekan angka kematian ibu dan bayinya. “Jadi memang sekarang saya memaksimalkan bagaimana daerah atas ini puskesmasnya bukan hanya sekedar cek atau rawat jalan, tetapi bisa rawat inap juga. Supaya kalau ada persalinan semua puskesmas di wilayah atas sudah bisa melayani seperti itu. Ini juga merupakan salah satu upaya menekan angka kematian Ibu dan Bayi,” terangnya.

Melalui penyediaan fasilitas layanan rawat inap, Bupati berharap agar pelayanan kesehatan kepada masyarakat bisa lebih maksimal, meningkatkan mutu pelayanan kepada masyarakat, dan juga dalam rangka menunjang program kesehatan gratis cukup pakai KTP di Kabupaten Pekalongan.

Sebelumnya, Kepala Puskesmas Kandangserang Sulistyo Aji,S.Kep.,Ns.,M.M dalam sambutannya menyampaikan bahwa data pada Tahun 2022 jumlah ibu hamil ada 692 orang, ibu hamil yang datang ke gedung PONED ada 450 ibu hamil dengan rincian 324 yang bersalin di PONED dan 126 dirujuk ke rumah sakit. 

“Dengan terwujudnya poned baru ini diharapkan cakupan pertolongan persalinan dapat meningkat, dan dapat menekan jumlah kasus rujukan ke rumah sakit. Karena sebagian kasus yang datang ke rumah sakit seharusnya bisa tertangani di poned terlebih engingat peta georgaris kandangserang yang cukup jauh dari rumah sakit dimana memerlukan waktu 1-2.5 jam apabila merujuk tergantung rumah sakit yang merujuk,” ujar Aji.

Dalam kegiatan peresmian tersebut turut hadir Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Kabupaten Pekalongan, Asisten Pembangunan dan Perekonomian Sekda Kabupaten Pekalongan, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pekalongan beserta jajaran, Kepala Bappeda Kabupaten Pekalongan, Kepala DPU Taru Kabupaten Pekalongan, Kepala Bakesbangpol Kabupaten Pekalongan, Camat Kandangserang beserta unsur Forkopincam Kandangsrang, Para Kepala Puskesmas Se-kabupaten Pekalongan, Kepala UPT Se-Kecamatan Kandangserang, Tokoh masyarakat dan tokoh agama, Para Kepala Desa Se-Kecamatan Kandangserang, Para Ketua PKK, dan warga masyarakat Kandangserang. (Didik-Prokompim)